3 Pemain MU yang Sebaiknya Diparkir Saat Hadapi Newcastle United di Liga Inggris: Coba yang Lain Yuk, Erik ten Hag!

Jakarta, DEARYJURNAL.COM  – Manchester United (MU) bertandang ke St James’ Park untuk menghadapi Newcastle United pada laga pekan ke-14 Liga Inggris, Minggu (3/12/2023) dini hari WIB. The Red Devils tentu ingin membungkus tiga poin dari markas The Magpies sekaligus membalas kekalahan menyakitkan di Carabao Cup.

Newcastle United berhasil meraih kemenangan 3-0 atas MU di Old Trafford saat kedua tim bertemu di Carabao Cup musim ini. Kekalahan itu membuat The Red Devils yang berstatus juara bertahan harus tersingkir cepat.

Namun, pertemuan di Carabao Cup itu pun menjadi sebuah pembalasan bagi Newcastle United yang kalah 0-2 dari MU di final turnamen yang sama pada musim lalu. Ya, dalam beberapa pertemuan terakhir, kedua tim memang seperti saling mengalahkan.

MU pun datang ke St James’ Park kali ini dengan tekad untuk bisa melakukan pembalasan. Namun, tentu saja itu tidak akan dengan mudah didapatkan oleh The Red Devils.

Kedua tim memiliki peluang yang sama untuk memenangkan pertandingan. Bahkan dalam dua laga terakhir, termasuk di Liga Champions, MU dan Newcastle United memiliki tren yang sama.

Newcastle United menang 4-1 atas Chelsea pada pekan ke-13 Premier League dan bermain imbang 1-1 di markas PSG. Sementara MU menang 3-0 di markas Everton pada pekan ke-13 Premier League dan bermain imbang 3-3 di markas Galatasaray.

Jadi, pertandingan ini akan sangat sengit jika melihat tren kedua tim dari pertandingan terakhirnya. Namun, MU yang bertekad untuk bisa mempertahankan posisi dan tidak tergeser oleh Newcastle United di papan klasemen tentu mengincar kemenangan.

Melihat skuad MU saat ini, ada sejumlah pemain yang harus menepi karena cedera, di mana pemain yang menggantikan pun cukup baik. Namun, ada beberapa pemain yang sepertinya memang lebih baik diparkir oleh Erik ten Hag, siapa saja mereka?

Striker asal Denmark ini belum memperlihatkan kontribusi nyata ketika tampil di Premier League. Rasmus Hojlund sudah sembilan kali tampil di kasta tertinggi liga Inggris itu, tetapi belum mencetak satu gol pun, sebuah catatan yang sangat berbeda jika dibandingkan dengan ketika tampil di Liga Champions.

Ya di kompetisi Eropa itu, Rasmus Hojlund sudah mencetak lima gol untuk MU, bersaing ketat dengan Alvaro Morata dan Erling Haaland yang juga sudah mencetak jumlah gol yang sama. Sayangnya, itu tidak terlihat di Premier League.

Sejumlah pihak menyebut Hojlund masih harus beradaptasi. Namun, jika melihat ketajamannya di Liga Champions, tampaknya memang ada faktor lain yang membuat pemain asal Denmark belum berhasil mengoyak jala gawang di kompetisi domestik Inggris.

Erik ten Hag mungkin perlu mengistirahatkannya sejenak dan memberikan kesempatan kepada Anthony Martial. Dengan jumlah menit bermain yang bisa dibilang setengah dari yang didapatkan Hojlund, Martial baru saja mencetak gol pertamanya di Liga Inggris musim ini ketika MU menang 3-0 atas Everton.

Tidak ada salahnya bagi Erik ten Hag untuk kembali memberinya kepercayaan untuk menjadi pengumpul pundi gol MU dii lini serang.

 

Sumber : Bola.Com

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Komentar